Ratusan Kapal Nelayan Padati Sungai Juwana, Satpolairud Tingkatkan Patroli

Berita, Lokal82 Dilihat
banner 468x60

Pati – Ratusan kapal nelayan mulai memadati alur Sungai Juwana menyambut Lebaran setelah sembilan bulan melaut. Untuk mengantisipasi tindak kriminal, kebakaran, dan kecelakaan laut, Satpolairud Polresta Pati bersama Ditpolairud Polda Jateng mengintensifkan patroli di sepanjang sungai tersebut.  

 

banner 336x280

Pantauan di lokasi menunjukkan puluhan kapal terparkir dan memasuki area Pelabuhan Ikan Juwana. Kapal-kapal tersebut bermigrasi usai berbulan-bulan mencari ikan di laut. Guna menjaga keamanan, petugas melakukan penyisiran sekaligus mengatur lalu lintas perairan.  

 

Kasatpolairud Polresta Pati, Kompol Hendrik Irawan, menyebut kepadatan kapal di Sungai Juwana terus meningkat. “Saat ini sudah 893 kapal yang bersandar, dengan total diperkirakan mencapai 1.099 unit. Puncak kepadatan diprediksi terjadi minggu ini,” ujarnya.  

 

Ia mengungkapkan, situasi bisa lebih padat jika sejumlah kapal dari Papua telah kembali. “Beruntung, sebagian kapal di Papua belum mudik, sehingga mengurangi kepadatan di sini,” tambah Hendrik.  

 

Selain mengantisipasi pencurian, patroli juga difokuskan untuk mencegah kebakaran kapal. Masyarakat diimbau selalu menjaga kapal dan menempatkan awak di atas kapal guna menghindari hal-hal yang tidak diinginkan.

banner 336x280

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *